Kenapa Pemerintah Jepang Selalu Membuat Marah Rakyat Tiongkok dan Korea Dengan Mengunjungi Kuil Yasukuni?

2

 

Kenapa Pemerintah Jepang Selalu Membuat Marah Rakyat Tiongkok dan Korea Dengan Mengunjungi Kuil Yasukuni?

Korea itu praktis diduduki Jepang pasca kekalahan Tiongkok (Dinasti Qing) dalam Sino - Japanese War dan lanjutan unequal treaty atau Perjanjian Shimonoseki. Tadinya Korea (baik era Goryeo maupun Joseon) itu negara yang dibawah perlindungan Tiongkok .

Kalau Tiongkok khan lain, Jepang memang melakukan invasi, tetapi tidak berhasil menguasai seluruh Tiongkok . Ini konteksnya Sino-Japanese War 2, yang mendahului Perang Dunia 2, namun akhirnya menjadi bagian dari Perang Dunia 2. Dimana China menjadi bagian dari negara2 utama Sekutu (Inggris, Amerika Serikat, Soviet, Perancis). Negara ini yang nantinya menjadi anggota tetap DK PBB

Balik lagi ke Sino Japanese War 2, Jepang mengalami deadlock dan memang tetap sulit menguasai seluruh wilayah Tiongkok. Dan ketika Jepang akhirnya memutuskan menyerang Pearl Harbour, Jepang berperang dengan Amerika Serikat juga. Deadlock di TIongkok membuat Jepang sangat sulit mengkonsentrasikan seluruh kekuatan mereka menghadapi Amerika Serikat dan sekutunya.

Wajar rakyat Tiongkok marah tentang Yasukuni karena Jepang melakukan berbagai kejahatan perang
1. Perkosaan dan Pembantaian massal di Nanking
2. Ujicoba senjata kimia dan biologis, unit 731
3. Walaupun Jepang kalah, tetapi bekas daerah pendudukannya meninggalkan banyak masalah bagi integritas wilayah Tiongkok. Masalah Taiwan, masalah Okinawa.
4. Jepang tidak merasa salah memulai peperangan yang sangat menimbulkan korban jiwa besar disisi Tiongkok. Bahkan buku2 sejarah yang dikeluarkan di Jepang, seakan menyangkal kejahatan perang yang mereka lakukan .

Kenapa Pemerintah Jepang Selalu Membuat Marah Rakyat Tiongkok dan Korea Dengan Mengunjungi Kuil Yasukuni?


Karena dari 2.466.532 daftar nama orang yang bersayamnya disana. 1.068nya adalah penjahat perang yang dihukum karena kejahatan perang di perang dunia ke 2 di Pengadilan Militer Internasional. 14 diantarnya adalah penjahat perang kelas A. itu baru diketahui setelah pemerintah jepang mengeluarkan dokumen yang berhubungan dengan itu pada tahun 2007. setelah ke 14 orang tersebut ditetapkan dapat dihormati pada tanggal 31 Januari 1969.

Salah satunya adalah hideki tojo yang dihukum gantung.

Kenapa Pemerintah Jepang Selalu Membuat Marah Rakyat Tiongkok dan Korea Dengan Mengunjungi Kuil Yasukuni?


Karena dengan memasukan mereka kedalam daftar nama yang bersemanyam di kuil itu sama saja Jepang menghormati mereka-mereka yang bertanggungjawab atas pelanggaran kemanusian serius dan hilangnya nyawa orang-orang di negara yang dijajah jepang.

Tentu pemerintah tiongkok, Korea Selatan, dan Korea Utara marah karena menganggap jepang seperti tidak menyesal atas apa yang mereka lakukan di perang dunia ke 2. karena merekalah yang paling menderita di perang dunia ke 2 sisi timur. mereka menganggap kelakuan pemerintahan jepang adalah kelakuan yang tidak bisa dimaafkan, dan bentuk penyangkalan pemerintah jepang atas kelakuan jepang selama perang dunia ke 2. karena sama saja menjadikan mereka sebagai pahlawan perang.

Meskipun begitu disana juga banyak warga kebangsaan Korea dan Cina yang dianggap pahlawan di kuil Yasukuni tersebut, kuil tersebut tidak memandang ras atau bangsa manapun. kuilt tersebut memang diperuntukan untuk mereka-mereka yang berjasa bagi Jepang yang sudah dianggap sebagai pahlawan

Di satu sisi Keputusan tentang siapa yang diabadikan di kuil Yasukuni semata-mata merupakan kegiatan keagamaan. karena mereka tetap akan mendoakan keluarga mereka yang sudah tiada apapun kejahatan yang mereka lakukan. tentu keluarga dari tentara2 atau (Izokukai (遺族会)) tersebut meminta agar mereka dapat didoakan seperti orang-orang beragama shinto lainnya.

Selain itu disana juga terdapat museum perang yang isinya propaganda yang lebih banyak menampilkan bahwa jepang adalah korban perang dan tidak menampilkan kejahatan perang yang dilakukan jepang selama perang dunia ke 2.

Kenapa Pemerintah Jepang Selalu Membuat Marah Rakyat Tiongkok dan Korea Dengan Mengunjungi Kuil Yasukuni?


Post a Comment

2 Comments
* Tolong Jangan Ngespam Ya. Semua komentar akan ditinjau oleh Admin.
Post a Comment